Sabtu, 27 September 2025 – SMA Taruna Mandara melaksanakan inaugurasi untuk Angkatan Asta Pradana, angkatan kedelapan dengan total 94 Taruna dan Taruni yang resmi dikukuhkan. Acara berlangsung khidmat setelah para siswa menjalani masa karantina lebih dari dua bulan melalui rangkaian kegiatan pembinaan seperti MPLS, Foundation, Bahasa Mandarin, The Calling, tes minat bakat, dan Trip Up Gathering.
Inaugurasi ini dihadiri oleh jajaran pimpinan sekolah, orang tua siswa, serta tokoh penting, termasuk Direktur Balingkang Confucius Institute (CI) Undiksha. Kehadiran Direktur Balingkang CI menandai eratnya kerja sama antara SMA Taruna Mandara dengan Balingkang CI, khususnya dalam penguatan pembelajaran bahasa Mandarin bagi Taruna dan Taruni.
Dalam sambutannya, Kepala Sekolah SMA Taruna Mandara, Ketut Arkama, S.Pd., Gr., menyampaikan apresiasinya atas perubahan positif yang dialami para Taruna dan Taruni, baik dari sisi fisik, kedisiplinan, maupun tanggung jawab. Sementara itu, Founder SMA Taruna Mandara, Komisaris Jenderal Polisi (Purn.) Dr. Drs. I Made Mangku Pastika, M.M., menekankan pentingnya pembentukan karakter sejak dini sebagai modal utama menjadi pemimpin di masa depan.
Acara ditutup dengan pertemuan hangat antara para Taruna/Taruni dengan orang tua mereka. Kehadiran Direktur Balingkang CI dalam momen bersejarah ini semakin memperkuat komitmen lembaga dalam mendukung pendidikan karakter sekaligus penguasaan bahasa asing bagi generasi muda.